Pernah suatu waktu saya ingin terbang kelangit.
Melayang tinggi sambil sesekali memandang bumi
Mungkin tinggi sekali sampai melupakan bumi
Bumi dan hidup yang entah kenapa tidak cantik lagi
Pernah suatu waktu saya ingin berjalan ditaman hijau
Dengan sedikit bunga yang tumbuh perlahan
Berjalan perlahan sambil berpegangan tangan
Berbincang tentang hari esok yang entah seperti apa
Melayang tinggi sambil sesekali memandang bumi
Mungkin tinggi sekali sampai melupakan bumi
Bumi dan hidup yang entah kenapa tidak cantik lagi
Pernah suatu waktu saya ingin berjalan ditaman hijau
Dengan sedikit bunga yang tumbuh perlahan
Berjalan perlahan sambil berpegangan tangan
Berbincang tentang hari esok yang entah seperti apa
Pernah suatu waktu saya ingin pergi kepantai
Memandangi bagaimana ribuan air bersatu
Memandangi sore jingga ketika akhirnya sang matahari menyerah pada waktu
Pernah suatu waktu saya tidak tahu apa yang saya mau
Hanya diam tak peduli
Angkuh tapi tidak percaya diri
Saya sungguh tidak tahu apa yang saya mau..
Comments